Contoh Proposal KKK (Kuliah Kerja Komunikasi)
A. PENDAHULUAN Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga merupakan Perguruan Tinggi Islam yang mencetak mahasiswa-mahasiswi tidak hanya menguasai dasar keilmuan Islam saja namun juga keilmuan sosial. Pembelajaran di UIN Sunan Kalijaga bukan hanya sekedar memberikan kemampuan akademik yang dinilai dari tingginya Indeks Prestasi Mahasiswa (IPK), akan tetapi mahasiswa diberikan ketrampilan ( skill ) yang nantinya dibutuhkan mahasiswa untuk memasuki dunia kerja profesional yang nyata. Hal tersebut diharapkan agar perguruan tinggi dapat melahirkan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas, bekerja secara profesional serta dapat berkontribusi bagi pembangunan bangsa dan negara. Demi terwujudnya hal tersebut, Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta memutuskan untuk menetapkan mata kuliah Kuliah Kerja Komunikasi (KKK) sebagai mata kuliah wajib. KKK merupakan salah satu upaya mengenalkan dan mempersiapkan